<p>Muthia Fatika Rachman menanggalkan mahkota se­bagai <em>2nd Runner Up </em>alias Juara 3 Miss Universe Indo­nesia 2023.</p>
<p>Langkah ini dilakukannya se­bagai respons dugaan pelecehan seksual terhadap sejumlah finalis dan dicabutnya lisensi Miss Universe dari Indonesia.</p>
<p>“Mengingat penghentian kemitraan antara Miss Universe Organization dan<em> franchise</em>-nya, ditambah situasi yang bertentangan dengan nilai-nilaiku baik sebagai perempuan maupun manusia. Dengan se­gala hormat, aku akan kembali ke Provinsi Jawa Barat,” tulis Muthia pada <em>caption </em>foto di Instagram.</p>
<p>“Aku berharap (penyerahan mahkota-red) untuk mengem­balikan cinta ini dalam bentuk yang lebih besar. Miss Universe dan semua maknanya tetap men­jadi impian masa kecilku yang berharga. Semoga kita bertemu lagi,” lanjutnya.</p>
<p>Mundurnya Muthia menuai banyak pujian dari netizen. Ter­lebih lagi, hal itu disampaikan­nya tepat saat peringatan Hari Kemerdekaan.</p>
<p>Sementara, desakan agar ka­sus dugaan pelecehan seksual tersebut diusut tuntas disuarakan finalis, Mellisa Anggraini.</p>
<p>“Kami berharap Polda da­lam waktu dekat melakukan gelar perkara dan menetapkan siapa yang layak dan patut di­mintakan pertang­g u n g ­jawaban­nya,” ujar kuasa hukum Mellisa Ang­graini.</p>
<p>Fabienne Nicole, sang juara Miss Uni­verse 2023 juga menyu­arakan keprihatinannya.</p>
<p>Sebelumnya dia dituduh menang karena suap Rp 5 miliar dan <em>nepotisme.</em></p>
<p>“Aku tidak menoleransi ben­tuk pelecehan seksual apapun. Namun, aku juga menghormati rekan seperjuangan yang memi­liki pengalaman berbeda. Dari lubuk hati terdalam, aku sangat berempati dengan saudari-saudari yang merasa terluka dengan peristiwa saat ini,” beber Fabienne.</p>
<p>Putri Natalia Tanudjaja, Direk­tur PTMNC Land ini, juga mengklaim mendukung polisi mengusut tuntas kasus dugaan pelecehan seksual di jajaran eks manajemen yang dikomandoi Poppy Capella.</p>
<p>“Aku berharap semua orang bisa sabar. Indonesia punya sistem hukum yang kuat, yang selalu berdiri untuk keadilan. Mari per­caya pada institusi, serta hukum yang berlaku,” tandasnya.</p>
<p>Artikel ini tayang di <em>Rakyat Merdeka</em> Cetak edisi Sabtu 19/8/2023 dengan judul <strong>Muthia Fatika Rachman, Copot Mahkota Miss Universe</strong></p> . Sumber : Berita Gosip Artis Terkini