Tren penurunan kasus harian, terus berlanjut hingga hari ini. Diawali dengan angka 26.336 pada Rabu (9/3), jumlah kasus harian terus melorot hingga menyentuh angka 11.585 pada Minggu (13/3).
Sehingga, total kasus terkonfirmasi kini ada di angka 5.890.495.
Jumlah kasus harian sebanyak 11.585 itu diperoleh dari hasil pemeriksaan terhadap 170.840 spesimen (65.293 via PCR/TCM, 105.547 via antigen) dari 100.178 orang (37.341 via PCR/TCM, 62.837 via antigen).
Namun sayangnya, penurunan jumlah kasus harian yang cukup jauh hingga ke angka belasan ribu itu, tidak diikuti oleh kasus kematian.
Hingga kini, kasus kematian harian masih betah bercokol di angka 200-an.
Per hari ini, jumlah kasus kematian harian mencapai 215. Sehingga, totalnya tembus 152.166 dengan tingkat kematian 2,6 persen.
Sementara kasus aktif, dilaporkan turun 14.484 hingga menyentuh angka 342.896. Sedangkan kasus sembuh, meningkat 25.854 menjadi 5.395.433 dengan tingkat kesembuhan 91,6 persen. [HES]
]]> . Sumber : Rakyat Merdeka – RM.ID
You may also like
-
5 Link Kompres Foto Secara Online Terbaik Dan Cara Mudah Kurangi Ukuran Gambar –
-
5 Link Kompres Foto Terbaik Dan Mudah Tanpa Download Aplikasi –
-
Dosen IPB Ingatkan Faktor Keamanan Dalam Pemilihan Kemasan Pangan –
-
Anak Muda Diingatkan Bijak Gunakan Pinjol –
-
Etana Bersama KPCDI Edukasi Masyarakat tentang Kesehatan Ginjal –