Irish Bella Gosip Cerai Cuma Hoaks –

<p>Aditya Zoni memastikan kabar perceraian kakaknya, Ammar Zoni dengan Irish Bella, cuma hoaks. Keduanya masih saling memberikan dukungan.</p>

<p>Ammar Zoni tengah menjalani per&shy;sidangan kasus narkoba. Atas kasus ini, Ammar terancam hukuman 4 sam&shy;pai 12 tahun penjara. Pihak Ammar merasa keberatan dengan dakwaan tersebut. Apalagi sang aktor stres berat lantaran berpisah dengan Irish Bella dan anaknya.</p>

<p>&ldquo;Gimanapun dia pisah dengan anak dan istri hampir 6 bulan. Soal psikis itu tanya sama psikolog. Beberapa kali kita datangkan psikolog ke rutan,&rdquo; ujar pengacara Ammar, Abdullah Emile.</p>

<p>Apalagi, Irish baru saja merayakan ulang tahun pertama sang putri, Amala Puti Sabai Akbar. Momen spesial ini dirayakan tanpa kehadiran Ammar.</p>

<p>Sang pesinetron mengunggah foto Amala mengenakan <em>dress pink</em>. Ia duduk manis di depan hiasan bunga kertas warna pink dan angka satu. Ia juga mengunggah video tumbuh kem&shy;bang Amala sejak baru lahir. Meski tak ditemani Ammar, Irish begitu bahagia merayakan ultah sang putri.</p>

<p><em>&ldquo;Happy 1st Birthday my beautiful daughter. Masya Allah. Tabarakal&shy;lah,&rdquo;</em> tulis Irish.</p>

<p>&ldquo;Mommy akan menemani dan mem&shy;bimbingmu hingga nafas terakhir,&rdquo; sambung artis <em>Virgin 3</em> dan <em>Madu Murni</em> ini.</p>

<p>Hubungan rumah tangga Ammar dan Irish ditegaskan oleh keluarga baik-baik saja. Meski nyaris tak per&shy;nah terlihat mendampingi Ammar, Irish disebut tetap memberikan du&shy;kungan.</p>

<p>&ldquo;Saling <em>support</em> pasti. Kak Ibel pun setiap saat nanyain kabar Bang Am&shy;mar. Tadi sebelum persidangan, Kak Ibel nanyain Bang Ammar gimana, ngedoain dari rumah, anak-anak juga pada doain. Nggak ada masalah apa-apa,&rdquo; kata adik Ammar, Aditya Zoni di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.</p>

<p>Kabar perceraian dipastikan hoaks. &ldquo;Nggak usah dipercaya. <em>Alhamdulil&shy;lah </em>Bang Ammar dan Kak Ibel baik-baik saja,&rdquo; tegas Aditya.</p>

<p>Soal Irish yang menghapus foto Ammar di media sosialnya, Aditya mengaku tidak tahu soal itu.</p>

<p>&ldquo;Duh nggak tahu. Dia di rumah sendiri,&rdquo; kelit Aditya.</p>

<p>Artikel ini tayang di&nbsp;<em>Rakyat Merdeka</em>&nbsp;Cetak edisi Rabu Kamis 24/8/2023 dengan judul <strong>Irish Bella, Gosip Cerai Cuma Hoaks</strong></p> . Sumber : Berita Gosip Artis Terkini

About The Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *